Ragasportnews.com – Memphis Depay mengatakan alasan memilih untuk bergabung dengan Barcelona pada musim panas ini. Depay sekarang sudah resmi menjadi pemain Barcelona,
Pemain asal belanda ini telah direkrut oleh Blaugrana dari Lyon.
Proses untuk mendapatkan Depay sendiri Barcelona tidak perlu mengeluarkan biaya transfer. Karena sang pemain direkrut secara gratis setelah kontrak bersama Lyon habis.
Kedatangan Depay tentunya akan menambah kedalaman lini depan Barcelona. Dia akan bersaing dengan Sergio Aguero, Antoine Griezmann dan Lionel Messi.
Ketika menjelang musim pertamanya bersama Barcelona, Depay menjelaskan apa yang membuatnya tertarik untuk datang ke Camp Nou.
“Ini klub yang besar,” kata Depay kepada Diario Sport.
“Saya pikir itu cocok dengan cara saya bermain dan saya mencintai kota ini. Ada banyak alasan.” Ungkapnya.
Baca juga : Liga Spanyol: Skenario Real Madrid, Lepas Varane ke MU demi Kejar Mbappe?
Lebih lanjut, Depay membicarakan sambutan yang diterimanya begitu tiba di Barcelona.
“Semua orang sangat baik kepada saya. Saya merasa sangat diterima di ruang ganti dan itu adalah perasaan yang membuat Anda merasa sangat nyaman,” ungkapnya.
“Tentu saja, tingkat latihannya tinggi, tetapi itu membuat saya senang karena itulah yang saya butuhkan dalam langkah saya selanjutnya sebagai seorang profesional.”
Sumber: Football Espana