Liga Indonesia : Permainan Klub Vietnam Buat Indonesia Kehilangan Slot di Liga Champions Asia

0
273
Permainan Klub Vietnam Buat Indonesia Kehilangan Slot di Liga Champions Asia
Viettel FC (AFC)

Ragasportnews.com –  Tim Vietnam akan memiliki dua slot di babak playoff Liga Champions Asia musim depan hal ini karena pencapaian Viettel FC di kompetisi musim ini.
Pada hari Minggu, Viettel menang 1-0 melawan klub Filipina Kaya-Iloilo dalam pertandingan terakhir penyisihan grup Liga Champions Asia mereka.

Kemenangan ini tidak mempengaruhi posisi Viettel di grup F, karena mereka masih berada di urutan ketiga dan tersingkir. Namun, kemenangan Viettel menambah tiga poin untuk Vietnam dan mendorong negara itu ke urutan kelima dalam peringkat kompetisi klub Asia untuk wilayah Timur, seperti yang dilaporan ndari Footy Rankings.


Vietnam memiliki 39,232 poin, berada di bawah Thailand, Cina, Korea Selatan, dan Jepang. Karena mereka yang berperingkat di bawah Vietnam seperti Korea Utara, Hong Kong dan Malaysia tidak memiliki klub di ACL musim ini, posisi kelima akan tetap terbuka untuk Vietnam setidaknya sampai musim depan.

Peringkat kompetisi klub AFC akan menentukan jumlah slot di ACL dan juga Piala AFC untuk masing-masing negara.

Dua wakil Indonesia tersebut yaitu Bali United untuk Piala AFC 2021 dan Persipura lewat play-off. Pada musim 2022, jatah Indonesia di AFC masih sama: satu langsung ke babak grup Piala AFC dan satu lagi harus melewati play-off.

Untuk musim 2023 jatah Indonesia meningkat dengan dapat slot play-off Liga Champions Asia. Meski bisa tampil di play-off LCA 2023 tetap saja ini merugikan karena Indonesia punya kesempatan mendapat tiket langsung ke babak grup LCA 2023.

Hal itu akan terwujud jika dua wakil Indonesia yakni Bali United dan Persipura tampil di fase grup Piala AFC 2021 yang kini telah dibatalkan.  Hal ini karena jumlah kontestan Liga Champions Asia sejak 2021 lebih banyak dari musim-musim sebelumnya.

Sebelumnya jumlah kontestan babak grup Liga Champions Asia adalah 32 tim, tetapi mulai musim 2021 jumlahnya dinaikkan menjadi 40 tim.

Dengan peringkat kompetisi klub AFC yang baru, Vietnam akan mendapatkan satu slot di babak penyisihan grup dan dua slot di babak playoff ACL 2023.

Peringkat AFC untuk suatu negara dihitung dengan total poin yang diperoleh dari empat musim ACL dan Piala AFC terakhir.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here